Pangongangan,- Pekarangan Pangan Lestari atau yang sering disebut dengan P2L merupakan program pemerintah untuk penanganan daerah prioritas intervensi stunting dan atau penanganan prioritas daerah rentan rawan pangan atau pemantapan daerah tahan pangan.

Adapun tujuan dan sasaran kegiatan P2L ada dua yaitu pertama untuk meningkatkan ketersediaan, aksesibilitas, dan pemanfaatan pangan untuk rumah tangga sesuai dengan kebutuhan pangan yang beragam, bergizi seimbang, dan aman; yang kedua untuk meningkatkan pendapatan rumah tangga melalui penyediaan pangan yang berorientasi pasar.
Seperti yang terlihat pada Senin ( 2/11) tepat pukul 15.00 Wib hingga selesai, Dinas Pertanian Kota Madiun mengadakan pertemuan yang bertempat di Mushola Taman Bantaran Kali Madiun.

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh dua puluh dua orang peserta ini membahas tentang anggaran termin 2 dan pembelanjaan tanaman serta penandatanganan pakta integritas oleh seluruh anggota.
Pertemuan tersebut dipimpin oleh Eva Anjarika, S.STP selaku Lurah Pangongangan dan dapat berjalan dengan lancar serta menerapkan protokol kesehatan. ( Admin )