Pangongangan – Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kelurahan Pangongangan yang tergabung dalam Forum UMKM Kelurahan Pangongangan (FKM Pango) hadir dalam pertemuan yang berlangsung di aula kantor Kelurahan Pangongangan dan dihadiri oleh pelaku UMKM dari berbagai sektor usaha pada Senin 5 Mei 2025.
Lurah Pangongangan, Eva Anjarika Rahmawati, S.STP, membuka acara dan menyampaikan apresiasi atas semangat dan kekompakan para pelaku UMKM dalam membangun kemandirian ekonomi di lingkungan kelurahan. Pertemuan UMKM ini bertujuan untuk memperkuat sinergi dan mendorong peningkatan ekonomi lokal.
“UMKM adalah ujung tombak ekonomi masyarakat. Melalui pertemuan ini, kita berharap adanya kolaborasi yang lebih kuat antar pelaku usaha, serta peningkatan kapasitas yang berkelanjutan,” ujar Eva Anjarika dalam sambutannya. Para peserta tampak antusias mengikuti sesi tersebut dan aktif berdiskusi mengenai kendala serta peluang pengembangan usaha mereka
Selain sebagai ajang diskusi, pertemuan ini juga menjadi momentum penting pemilihan ketua UMKM Kelurahan Pangongangan periode 2025 yang kembali memilih M. Yulihan Firdaus sebagai ketua FKM Pango..
Pertemuan UMKM ini diharapkan mampu menjadi langkah awal yang konkret dalam meningkatkan daya saing UMKM lokal serta memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat Pangongangan secara keseluruhan.