Pangongangan – Suasana upacara bendera di SDN Pangongangan, Senin (28/4/2025), terasa istimewa. Lurah Pangongangan, Eva Anjarika Rahmawati,S.STP hadir langsung menjadi pembina upacara. Dalam amanatnya, beliau mengangkat tema penting tentang ketahanan pangan dan kebersihan lingkungan, dua hal yang menjadi fokus pembangunan berkelanjutan di Kota Madiun sesuai pesan Bapak Walikota Madiun.
Dalam sambutannya, Eva Anjarika Rahmawati,S.STP mengajak para siswa untuk mulai membiasakan pola hidup sehat dan produktif sejak dini.
“Ketahanan pangan bukan hanya soal persediaan makanan di masa depan, tapi juga soal bagaimana kita menjaga lingkungan hari ini, menghabiskan makanan yang kita makan agar tidak mubazir juga termasuk menjaga ketahanan pangan” ujarnya di hadapan para peserta upacara.
Lurah Pangongangan menekankan pentingnya menjaga kebersihan sekolah, rumah, dan lingkungan sekitar sebagai bentuk tanggung jawab bersama. Selain itu, siswa juga diajak untuk memanfaatkan lahan kosong, seperti pekarangan rumah atau sekolah, untuk bercocok tanam tanaman sederhana seperti cabai, tomat, atau sayuran lain yang mudah dirawat.
“Kalau anak-anak mulai menanam sendiri, mereka belajar menghargai proses, hasil, dan juga lebih peduli terhadap lingkungan,” tambahnya.
Upacara berlangsung dengan khidmat dan diikuti dengan antusias oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah. Kepala SDN Pangongangan, Sutrisno mengapresiasi kehadiran Lurah Pangongangan dan berharap pesan-pesan yang disampaikan bisa menjadi motivasi tambahan bagi siswa untuk membentuk kebiasaan baik.