Pangongangan- Pemerintah menyalurkan bantuan sosial bagi masyarakat yang membutuhkan untuk mengurangi beban hidup mereka, terlebih dimasa pandemi saat ini. Bantuan Jaringan Pengaman Sosial ( JPS ) kembali disalurkan, bantuan sosial yang berupa uang tunai sebesar dua ratus ribu rupiah ini di berikan oleh Pemerintah RI melalui Kemensos yang kemudian dilanjutkan oleh Dinas Sosial yang tersebar di seluruh Kota/Kabupaten sewilayah Indonesia.

Hari ini Senin ( 12/10 ) penyaluran bantuan sosial terlihat di Aula Kecamatan Manguharjo yang beralamat di Jalan Gajahmada no. Kota Madiun. Bantuan sosial ini diterima oleh 89 jumlah sasaran yang berada diwilayah Kecamatan Manguharjo, penyaluran bantuan sosial ini berjalan dengan lancar dan menerapkan protokol kesehatan.

Selain petugas dari Bank Mandiri selaku penyalur bansos, terlihat pula Budihono, S.Sos selaku Kasie Kesos Kelurahan pangongangan yang mendampingi penyaluran bantuan sosial serta Petugas Sosial Masyarakat ( PSM ) yang bertugas di wilayah Kelurahan Pangongangan. (rose/ppidkelpangongangan)